Apakah Anda pernah menggunakan komputer dengan prosesor Intel Pentium 4?
Ada kabar baik bagi Anda, karena Anda bisa saja akan memperoleh ganti
rugi sebesar 15 USD dari Intel. Ganti rugi tersebut diberikan karena
Intel diduga telah melakukan manipulasi benchmark prosesor Intel Pentium
4 yang dilakukannya pada awal tahun 2000an.
Para konsumen komputer dengan prosesor Intel Pentium 4 saat ini tengah
melakukan aksi class action kepada Intel terkait manipulasi tersebut.
Mereka yang melakukan aksi gugatan hukum tersebut adalah para konsumen
yang membeli PC Pentium 4 pada rentang 20 November 2000 hingga 30 Juni
2002 di Amerika Serikat.
Namun para konsumen tak perlu mengajukan klaim untuk bisa mendapatkan dana ganti rugi tersebut. Pihak Intel dikabarkan bakal segera memberikannya. Bahkan mereka juga akan memberikan donasi sebesar 4 juta USD yang diberikan kepada lembaga pendidikan non profit.
Pada tahun 2000-an, Intel memang bukan menjadi produk prosesor yang
sedominan sekarang. Pada saat itu, AMD masih memiliki nama yang cukup
mampu bersaing dengan Intel. Bahkan produk AMD Athlon memiliki kemampuan
yang tak jauh berbeda jika dibandingkan dengan Pentium 4.